Cara Mengunci Aplikasi Di HP Oppo Tanpa Aplikasi Tambahan
- Edi Sumarsono
- Jan 16, 2019
- 2 min read
Brand Oppo selalu memiliki daya tarik tersendiri bagi penggunanya. Selain fitur kamera yang cukup jernih, Oppo juga memiliki salah satu fitur yang sangat menarik yaitu mengunci aplikasi. Fitur ini sengaja disematkan khususnya untuk kamu yang tidak suka jika ada orang lain yang membuka privasi kamu seperti contohnya foto, video, dan file dokumen penting lainnya.
Dengan adanya fitur tersebut memungkinkan kamu untuk mengunci galeri Oppo tanpa aplikasi pihak ketiga. Karena terkadang pada beberapa merk ponsel lainnya tidak ada fitur bawaan untuk mengunci aplikasinya. Sehingga kamu membutuhkan aplikasi tambahan setiap kali ingin melindungi aplikasi tersebut.
Bagi kamu pengguna hp Oppo tipe terbaru kini fitur kunci aplikasi sudah bisa kamu nikmati, namun jika belum menyediakan fitur tersebut maka jalan satu-satunya adalah menggunakan aplikasi pihak ketiga. Berikut cara mengunci aplikasi di hp Oppo yang bisa kamu ikuti.
Cara mengunci aplikasi di HP Oppo
Hadirnya fitur lock app ini sangat membantu sekali, jadi kini kamu tidak perlu kawatir jika sampai ada orang yang iseng membuka-buka galeri smartphone kamu. Namun bagi kamu yang belum mengetahui caranya, kamu bisa menyimak ulasannya berikut ini.
Langkah pertama silahkan buka menu Settings / Pengaturan.
Berikutnya pilih Layar kunci dan kata sandi.
Pilih opsi Enkripsi aplikasi.
Kemudian buatlah kata sandi, PIN, atau pola sesuai dengan keinginan kamu.
Langkah terakhir pilih Galeri, jika ingin mengunci Galeri.
Selesai.
Setelah kamu mengaktfikan lock app di Oppo, sekarang setiap kamu membuka aplikasi yang sudah kamu kunci akan disuruh untuk memasukkan sandi yang telah kamu buat tadi.
Bagaimana cara membuka aplikasi yang terkunci di Oppo? caranya cukup mudah, kamu tinggal menggeser slider (nonaktifkan) tepat pada aplikasi yang kamu kunci.
Dengan menerapkan metode diatas kini aplikasi di hp Oppo kamu akan tetap aman dan tidak ada satu orang pun yang bisa mengaksesnya. Itulah sedikit ulasan singkat mengenai cara mengunci aplikasi di hp Oppo tanpa bantuan aplikasi pihak ketiga yang bisa kami sampaikan.
Jika kebetulan smartphone Oppo kamu belum menyediakan fitur app lock, maka terpaksa kamu harus menggunakan bantuan aplikasi seperti Smart App lock yang bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store.
Comments