top of page
  • Black Facebook Icon
  • Black YouTube Icon
  • Black Instagram Icon
  • Black Pinterest Icon

Cara Restart Networking atau Jaringan di Ubuntu

  • Writer: Edi Sumarsono
    Edi Sumarsono
  • Jul 3, 2024
  • 3 min read

Cara Restart Networking atau Jaringan di Ubuntu – Apakah Anda sedang mengalami gangguan pada koneksi jaringan Anda? Kadang masalah jaringan bisa dengan mudah diselesaikan dengan me-restart layanan jaringan Anda. Atau mungkin Anda perlu melakukan restart networking di Ubuntu karena Anda telah membuat suatu perubahan pada networking atau jaringan Anda sehingga tidak dapat mengakses internet.

Pada artikel ini, saya akan menjelaskan langkah-langkah untuk melakukan restart networking di Ubuntu 18.04 dan versi yang lebih lama.

Daftar Isi


1. Restart Networking dari GUI Ubuntu

Salah satu cara termudah bagi Anda yang ingin melakukan restart networking di Ubuntu 18.04 adalah dengan menggunakan antarmuka GUI GNOME.

Anda dapat menemukan ikon networking di bagian sudut kanan atas layar Anda dan klik ikon tersebut seperti yang ditunjukkan pada gambar untuk membuka menu pull-down. Anda dapat menemukan dan melihat jenis koneksi jaringan Anda. Dalam hal ini, saya menggunakan koneksi kabel (Wired Connected). Mungkin juga bisa menemukan “wireless connection” jika Anda saat ini sedang menggunakan koneksi nirkabel untuk kasus Anda.

Klik pada jaringan yang sedang Anda gunakan dan klik pada opsi ‘Turn Off’ untuk mematikan layanan jaringan.

Untuk mengaktifkan layanan jaringan, pergilah ke sudut kanan atas dan klik ikon panah ke bawah. Pastikan untuk menemukan antarmuka jaringan Anda yang dimatikan seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini.

Klik pada jaringan yang ingin Anda nyalakan kembali dan klik pada ‘Connected‘.

Dan langkah ini akan menyambungkan jaringan koneksi internet Anda dan proses restart networking pada ubuntu telah selesai.

2. Restart Networking Ubuntu Menggunakan baris perintah

Untuk pengguna linux yang menyukai command line atau baris perintah, beberapa cara bisa Anda lakukan untuk melakukan restart networking pada Ubuntu. Berikut ini beberapa perintah yang dapat Anda gunakan untuk me-restart layanan jaringan di Ubuntu 18.04.

Netplan

Netplan adalah baris perintah yang digunakan untuk dengan mudah mengkonfigurasi layanan jaringan pada sistem Linux. Untuk restart networking ubuntu, jalankan perintah di bawah ini:

$ sudo netplan apply

Systemctl

Karena Ubuntu 18.04 didasarkan pada systemd init, Anda juga dapat menggunakan perintah systemctl seperti yang ditunjukkan dibawah ini:

$ sudo systemctl restart NetworkManager.service

Service

Selain itu, Anda juga dapat menggunakan perintah service untuk restart networking Ubuntu, dan berikut perintahnya:

$ sudo service network-manager restart

Nmcli

nmcli adalah alat baris perintah lain yang mudah digunakan dan menghemat waktu Anda ketika mengelola antarmuka jaringan. Untuk restart layanan jaringan, jalankan perintah berikut secara berturut-turut.

$ sudo nmcli networking off$ sudo nmcli networking on

Ifup / ifdown

Yang terakhir adalah perintah ifup / ifdown yang dapat Anda gunakan untuk cara restart networking ubuntu, perintahnya sebagai berikut:

$ sudo ifdown -a$ sudo ifup -a

Cara Restart Networking versi Ubuntu lama

Untuk versi Ubuntu yang lebih lama yaitu (14,04 LTS dan yang lebih lama), Baca juga untuk Cara Upgrade Ubuntu dari Versi Ubuntu 16.04 ke 18.04. Anda dapat melakukan proses restart networking Ubuntu dengan perintah berikut:

$ sudo service networking restart

atau

$ /etc/init.d/ restart networking

Atau, Anda dapat mematikan dan memulai layanan jaringan sebagai alternatif untuk me-restart layanan jaringan

Untuk menghentikan layanan jaringan di versi Ubuntu yang lama gunakan perintah berikut:

$ sudo service networking stop

atau

$ sudo /etc/init.d/networking stop

Setelah menghentikan layanan, sekarang saatnya untuk cara restart layanan networking ubuntu.

Start networking service

Untuk memulai menjalankan layanan jaringan

$ sudo service networking start

atau

$ sudo /etc/init.d/networking start

Ini perintah yang cukup sederhana dan Anda harus mempelajari ini agar Anda dapat dengan mudah melakukan restart jaringan setiap kali Anda mengalami masalah pada jaringan Anda. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba semoga berhasil. 🙂

Recent Posts

See All
Bisakah Anda Benar-benar Menjadi Kaya Dari Forex

<p>Trading forex dapat menjadi pilihan yang menarik bagi siapa saja dengan modal terbatas karena leverage-nya yang tinggi dan sifatnya yang fluktuatif, yang berpotensi menawarkan keuntungan yang signi

 
 
 
Memahami Perbedaan Utama Antara Saham &#038; Forex

<p>Pasar keuangan menawarkan berbagai cara bagi investor dan trader. Dua yang paling populer adalah pasar saham dan pasar valuta asing (forex). Meskipun keduanya melibatkan pembelian dan penjualan den

 
 
 

Comments


© 2023 by Info Ponsel. Ditenagai dan diamankan oleh Wix

  • Instagram
  • YouTube
  • Facebook
  • Pinterest
bottom of page