Shared Hosting vs VPS, Mana Yang Lebih Bagus?
- Edi Sumarsono
- Apr 24, 2021
- 3 min read
Pasti banyak dari Anda yang masih bimbang antara memilih shared hosting vs VPS. Apalagi untuk Anda yang mulai merasa kapasitas penyimpanan dan fitur shared hosting terlalu terbatas namun harga biaya langganan VPS hosting terlalu mahal per tahunnya.
Apakah VPS hosting sudah sepadan dengan harga yang perlu dikeluarkan? Ataukah bertahan dan tetap menggunakan shared hosting masih jadi pilihan terbaik?
Untuk Anda yang memiliki pertanyaan serupa dan sering membandingkan antara shared hosting vs VPS, mari kita cari jawabannya bersama melalui perbandingan yang sudah kami siapkan di bawah ini.
Daftar Isi
Shared Hosting vs VPS
Baik shared hosting maupun VPS memang sama-sama media web host yang sangat berkualitas. Keduanya sama-sama cocok untuk digunakan oleh para pemilik website profesional, toko online, maupun untuk kebutuhan pribadi dan edukasi.
Namun ada perbedaan yang lumayan signifikan dari keduanya. Baik dari segi harga, fasilitas, reliabilitas, maupun dari segi persentase uptime.
Untuk lebih jelasnya, mari kita buat perbandingan antara kelebihan dan kekurangan shared hosting dengan kelebihan dan kekurangan VPS.
Kelebihan dan Kekurangan Shared Hosting
Seperti yang Anda semua ketahui, shared hosting merupakan salah satu pilihan terbaik untuk para blogger maupun pemilik website yang masih baru. Sebab harganya yang sangat terjangkau dan mudah untuk dioperasikan.
Shared hosting sendiri bisa ditemukan di hampir semua layanan web hosting di seluruh dunia, termasuk dari hosting terbaik Indonesia. Itulah mengapa, jenis hosting ini menjadi salah satu yang paling terkenal dan paling laris di kalangan blogger dan website developers.
Namun kelebihan shared hosting bukan hanya tentang harganya yang murah. Tetapi ada banyak lagi kelebihan shared hosting yang lain, seperti:
Bisa upgrade kapasitas kapan saja dengan mudah
Cocok untuk pemula yang baru belajar membuat website maupun profesional yang sedang membuat website baru
Bisa berjalan dengan normal meskipun harganya murah
Tidak membutuhkan pengetahuan khusus tentang dunia hosting untuk menginstall website menggunakan shared host
Lebih efisien dari segi harga, waktu, dan tenaga
Di samping itu, tentunya shared hosting juga memiliki beberapa kekurangan, di antaranya:
Persentase rata-tara di bawah 95%, artinya masih sering terjadi server down setidaknya 1 atau 2 kali dalam sebulan
Keamanannya tidak bisa dijamin 100%
Website yang berbagi hosting dengan situs web Anda bisa mempengaruhi bagaimana SEO Score pada situs tersebut
Semakin banyak orang yang mendaftar dalam shared hosting tersebut, maka semakin lambat loading hosting untuk situs web Anda
Shared hosting tidak bisa menampung ribuan pengunjung secara bersamaan
Ketika ada salah satu website di hosting yang sama yang mendapatkan pengunjung hingga ribuan hingga belasan ribu, maka hosting akan down dan membuat website Anda ikut tidak bisa diakses
Jadi, dapat disimpulkan bahwa shared hosting hanya cocok untuk situs awal yang belum memiliki banyak pengunjung, banyak konten, dan tidak ada data penting di dalamnya.
Kelebihan dan Kekurangan VPS Hosting
Sekarang kita akan membahas VPS hosting. Bisa dibilang, jenis web host yang satu ini adalah versi lebih tinggi daripada shared host.
VPS sendiri merupakan singkatan dari Virtual Private Server. Artinya Anda akan menyewa satu untuk digunakan sendiri. Walaupun sebenarnya, Anda akan tetap berbagi komputer dengan orang lain. Namun tiap pengguna akan mendapatkan bagian yang lebih spesifik dan tidak akan saling mempengaruhi.
Sebagai versi web host yang lebih tinggi, tentunya ada banyak kelebihan VPS yang tidak dimiliki shared hosting. Contohnya:
Kapasitas penyimpanan yang lebih besar
Bisa dikustomisasi sesuai dengan keinginan Anda sebagai pemilik VPS
Situs yang berbagi komputer dengan VPS Anda tidak akan mempengaruhi SEO Score situs web
Memiliki keamanan dan kerahasiaan data yang jauh lebih terjamin
Bisa diupgrade kapanpun diinginkan
Karena tidak menggunakan website dengan orang lain, maka VPS bisa memuat konten situs web Anda dengan lebih cepat
VPS bisa menampung belasan hingga puluhan ribu pengunjung secara bersamaan
Namun layaknya shared hosting, VPS juga memiliki kekurangan tertentu. Seperti:
Harganya lebih mahal dibanding shared hosting
Dibutuhkan kemampuan teknis untuk menggunakan VPS
Anda perlu mengerti berapa kebutuhan bandwidth dan penyimpanan situs web tersebut
Jadi, VPS ini lebih cocok untuk digunakan oleh profesional, orang yang memiliki modal lebih besar, atau orang yang memang sudah mengerti dalam dunia website dan hosting.
Pilih Mana, Shared Hosting vs VPS?
Jadi bisa disimpulkan, shared hosting adalah jenis web host yang paling cocok untuk mengawali perjalanan website Anda. Karena harganya murah dan mudah untuk digunakan.
Setelah website Anda berkembang, tidak ada salahnya jika ingin meng- ke VPS. Dengan begitu Anda bisa menampung pengunjung yang lebih banyak.
Seperti itulah perbandingan shared hosting vs VPS. Perlu diketahui, Anda harus memindahkan data secara manual dari shared hosting ke VPS ketika ingin bermigrasi hosting.
Comentarios